Header Ads 728x90

Pokemon GO Sebabkan Kerugian Sebesar 98,6 Triliun, Kok Bisa?

Pokemon GO Sebabkan Kerugian Sebesar 98,6 Triliun, Kok Bisa?

Sejak pertama kali diluncurkan pada Juli 2016 lalu, Pokemon GO telah menyebabkan kerugian yang ditaksir hingga mencapai Rp 98.6 triliun. Kenapa bisa begitu?

Hal ini berdasarkan laporan yang tengah digarap oleh dua orang peneliti dari Purdue University, yakni Mara Faccio dan John McConnell berjudul "Death by Pokemon GO". Laporan tersebut memperlihatkan sisi kelam game berbasis augmented reality (AR) ini.

Keduanya mengombinasikan berbagai laporan kecelakaan akibat Pokemon GO dari Tippecanoe, County, Indiana, pada 148 hari pertama sejak game tersebut dirilis Juli 2016.

Di tempat tersebut, setidaknya diketahui ada dua nyawa melayang akibat main game Pokemon GO sambil mengemudi. Selain itu, kerugian akibat kerusakan dan kecelakaan ditaksir sebesar US$ 5,2 juta hingga US$ 25,5 juta (Rp 177 miliar).

Jika angka tersebut diasumsikan terjadi di seluruh wilayah Amerika, kerugiannya bisa mencapai US$ 2 miliar hingga US$ 7,3 miliar (Rp 98,6 triliun) hanya dalam beberapa bulan.

Laporan yang dikumpulkan selama 148 hari itu juga memperlihatkan terjadi 286 kecelakaan di tempat tersebut dibandingkan dengan bulan sebelum adanya Pokemon GO. Sebanyak 134 kecelakaan diperkirakan terjadi di dekat lokasi Pokestop.

Jika kamu salah satu yang masih memainkan game Pokemon GO, harap selalu berhati-hati. Jangan bermain saat kamu sedang mengemudikan kendaraan. Apapun itu, selalu safety first.

No comments

AdBlock Detected

Like this blog? Keep us running by whitelisting this blog in your AdBlocker.

This is how to whitelisting this blog in your AdBlocker.

Thank you!

×